Dengan terdiri dari perpaduan rasa yang segar, asem, gurih, manis juga asin, sayur asem ini pas disajikan dengan nasi putih hangat, dan lebih nikmat lagi jika ditemani dengan ayam goreng atau ikan goreng. Bagi yang ingin mencoba resep sayur asem sedap dan segar ini dirumah, maka baca terus ulasan ini tentang cara membuat sayur asem yang segar dan nikmat hingga akhir.
Rahasia Cara Membuat Sayur Asem yang Segar dan Nikmat
Untuk membuat resep sayur asem ini cukup dengan bahan-bahan sebagai berikut ini :Bahan-bahan resep sayur asem segar dan nikmat:
- Daun melinjo 1 genggam.
- Daun salam 2 lembar.
- Asam muda 2 buah, dikerik kulitnya.
- Tomat 1 buah, dipotong.
- Jagung muda 1 buah, dipotong menjadi 4 bagian.
- Labu siam ½ potong, dipotong kotak-kotak kecil.
- Kacang tanah 100 gram, direbus.
- Buah melinjo 100 gram.
- Daging sapi tetelan 150 gram, dipotong-potong.
- Air 800 ml.
- Lengkuas 1 buah, memarkan.
- Kacang panjang 1 ikat saja.
Bumbu sayur asem yang dihaluskan :
- Cabai merah besar 2 buah
- Gula merah 1 sdm
- Bawang merah 5 butir
- Terasi 1 sdt
- Bawang putih 3 siung
- Kemiri 1 butir
- Garam 1 sdt atau secukupnya.
Cara Membuat Sayur Asem Paling Segar dan Nikmat
Berikut langkah-langkah cara membuat sayur asem yang segar dan nikmat:- Siapakan alat masak panci, kemudian rebuslah air hingga mendidih, selanjutnya masukkan daging sapi tetelan. Masak hingga daging matang dan empuk dengan api kecil saja.
- Selanjutnya tambahkan potongan jagung muda, labu siam, kacang tanah, buah melinjo beserta daunnya serta bumbu halus, lalu aduk secara perlahan hingga bercampur.
- Selanjutnya tambahkan daun salam serta lengkuas, dan masak sayurnya sampai empuk.
- Lanjutkan dengan menambahkan kacang panjang, buah asem serta buah tomat. Lalu aduk secara perlahan dan masak sampai bumbu meresap kedalam sayuran.
- Ankat dan sayur asem segar siap dihidangkan.
- Selesai.
Nah, mudah sekali kan, cara membuat sayur asem ini? jika tertarik dengan resep yang lain anda juga dapat membaca Cara Membuat Mie Ayam Paling Enak Buatan Sendiri. Trimakasih.
Cara Membuat Sayur Asem Sedap dan Seger
4/
5
Oleh
Unknown